Jumat, 16 Juni 2017

KEMANUSIAAN YANG BERADAB


Cucu yang slalu kurindukan hadirmu
Ternyata tak mau dipeluk dalam tidurnya
Demikianpun aku memaklumi
Bodohlah kalau aku protes
Karena dia memang bukan boneka india

Indonesia yang selalu kukangeni wajahmu
Ternyata tak suka aku ajak bercengkerama
Demikianpun aku memaklumi
Luculah kalau aku marah marah
Karena mereka memang belum merdeka

Ah hidup memang hanya mengelola keharusan
Agar pertengkaran tidak menjadi kebutuhan
Yang menjauhkan kebahagiaan
Disini saatnya membuktikan kemanusiaan yang beradab

Purwokerto,29 Maret 2017.
Surya Esa.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar